Lombok Tengah, selaparangpost.com — Belakangan ini jagat media sosial ramai memperbincangkan aktivitas live mandi lumpur di aplikasi Tiktok. Aktivitas mandi lumpur di aplikasi pavorit masyarakat indonesia ini melibatkan banyak pihak, dari remaja hingga lansia. Seperti yang terjadi di Dusun Pedek Stanggor Timur 2 Desa Stanggor, Praya Barat.
Kejadian itu lantas mengundang reaksi Bupati lombok Tengah Lalu Pathul Bari. Orang Nomor satu di Kabupaten Lombok Tengah itu, dengan tegas menyampaikan, akan menghentikan live mandi lumpur itu, yang kerap melibatkan lansia.
“Tadi saya panggil Camat Praya Barat, dan Kepala Desa Setanggor untuk berkoordinasi lebih jauh dan menutup kegiatan itu,” ungkap Pathul, dikutip dari detik bali, pada hari Jum’at (20/01/23).
Bupati Pathul mengatakan, live mandi lumpur di tiktok, yang mempertontonkan lansia membuat masyarakat menjadi gaduh, khususnya yang terjadi di Lombok Tengah.
“Kami, pemerintah saja tidak boleh membuat kegaduhan di tengah masyarakat. Apalagi, masyarakatnya sendiri. Kalau masyarakat gaduh kan kurang baik,” terang dia.
Ditreskrim Polda NTB, seperti yang diterangkan Bupati Pathul, juga sudah meminta Pemda Lombok Tengah untuk menutup aktivitas live tiktok mandi limpur yang dikelola masyarakat lombok tengah itu.
“Tadi malam, kami sudah koordinasi dengan pihak kepolisian. Secepatnya akan ditutup kegiatan itu, supaya tidak terjadi kegaduhan-kegaduhan seperti ini. Secepatnya ya,” terangnya.
“Hal-hal seperti ini tidak kami inginkan. Nanti akan kami koordinasikan dengan Polda NTB. Intinya kami akan tutup kegiatan mandi lumpur live TikTok itu,” imbuhnya.
Diketahui sebelumnya, live tiktok mandi lumpur sangat banyak disukai penonton. Hali ini disampaikan oleh pemilik akun @intan_komalasari92. Seperti pengakuan pemilik akun, sebelumnya dirinya menjalankan aktivitas live sambil berjualan, akan tetapi tidak banyak mendapatkan penghasilan.
“Pernah coba live yang lain, tapi nggak viral. Nah, ada tren di luar (negeri) itu mandi lumpur,” tutur dia.
Koten yang diadopsi dari luar negeri ini, sudah berjalan hampir satu tahun, namun belakangan ini sangat viral, dan hampir mengisi semua live tiktok. Higga disebutnya, Live tiktok mandi lumpur banyak diminati, dan bahkan sampai antre.
Pengahsilan yang diraup dari aktivitas live mencapai Rp.2 Juta Rupiah. Dari penghasilan itu, kemudian dibagi antara pemilik akun dengan pemeran live.
“Nah, sekarang banyak yang mau ikut live sampai antre,” pungkasnya. (Red)