Lombok Timur, selaparangpost.com — Pengurus karang taruna pancaran muda Desa anjani periode 2023-2028 resmi di kukuhkan, pengukuhan yang mengangkat tema “Transpormasi Pemuda dalam membangun Desa” itu, berlangsung di aulan kantor desa setempat Sabtu malam (25/02/23).
Dalam kesempatan itu, Ketua Karang Taruna Desa Anjani, Hamzanwadi, menyampaikan, program unggulan pengurus yang baru ini menekankan pada pemberdayaan sumber daya manusia.
“Kami akan fokus pada sumber daya manusia karena desa Anjani mempunyai sumber daya yang banyak kalau tidak di maafaatkan maka tidak ada gunanya SDM yang sudah ada,”Tegasnya.
Tak hanya itu, Hamzan juga menyampaikan ditunjuknya Anjani menjadi desa wisata maka sumber daya manusianya harus hebat baik itu penguasaan bahasa dan teknologi lebih lebih dengan adanya pondok pesantren Syaikh zainuddin desa Anjani sering di kunjungi oleh orang orang dari luar negeri.
Selain itu, pria yang juga Mantan sekretaris umum pada periode sebelumnya menyebutkan tahun 2023 adalah tahun politik maka dari kita sebagai pemuda juga harus ikut andil dalam pesta demokrasi Lima tahuna tersebut
“Anjani adalah jumlah pemilu terbesar di kecamatan suralaga sudah selayaknya Desa Anjani mempunyai Dewan”
Ditempat yang Sama, kepala desa Anjani Muhammad said menekankan agar karang taruna dapat berkolaborasi dengan dengan pemerintah dan terus berkarya kantor desa terbuka lebar untuk pemuda yang ingin berkarya bersinergi
“Terus belajar dan berkolaborasi dengan pemerintah Desa karena kami di desa terbuka lebar untuk pemuda pemuda yang ingin berkarya untuk desa Anjani,”pintanya.
Muhamad Said juga menjelaskan karang taruna ini adalah wadah untuk para pemuda belajar untuk memimpin masa depan.
“Ketua BPD sekarang adalah pengurus karang taruna jadi berangakat dari karang taruna kemudian menjadi BPD”pungkasnya.