MATARAM,SP — Direktur Utama Lombok Global Institute (Logis) M. Fihirudin, menyayangkan statemen Kepala Dinas Pariwisata Lombok Tengah “Landek Jayadi” terkait dugaan pungli di destinasi wisata.
Pasalnya, dalam statemennya di beberapa media massa, Kadispar Loteng terkesan memaklumi tindakan yang diduga pungli di destinasi wisata.
Kasus ini sendiri bermula dari komplain wisatawan yang berkunjung ke kawasan wisata Pantai Seger, di lingkar Mandalika. Mereka mengeluhkan pungutan parkir dan uang masuk yang dinilai berlebihan.
Baca Juga : Direktur LOGIS Fihiruddin : Ketua DPRD NTB Tak Hargai Tradisi Budaya
“Sudah jelas dalam video dan pengakuan wisatawan yabg sudah pergi ke daerah bukit Seger kalau itu pemerasan. Dimana di patok Rp20 ribu uang parkir, dan yang naik ke bukit itu Rp10 ribu per orang,” kata Direktur Logis M Fihiruddin, Selasa 23/8/2022 di Mataram.
Lebih Lanjut, Fihir mengatakan, Pemda Loteng seharusnya tidak memberikan pembenaran, Apalagi ini terjadi di kawasan KEK Mandalika.
“Kalau seperti ini dan didiamkan saja, maka kesannya Pemda itu melegalkan terjadinya pungli,” ucap fihir.
Sebelumnya Dalam beberapa pemberitaan, Kadispar Loteng Landek Jayadi mengaku sudah turun lapangan menindaklanjuti informasi itu. Ia menilai pungutan itu wajar untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat, hanya saja butuh regulasi yang mengatur. Apalagi kawasan dimaksud adalah milik pribadi masyarakat.
Fihir menilai, statemen pembenaran atas dugaan aksi pungli tersebut bisa menjadi blunder.
“Seharusnya Pemda loteng mencari win win solution jika tanah itu dianggap sebagai tanah pribadi, sehingga wisatawan lokal maupun domestik bisa dengan tenang dan nyaman menikmati indahnya kawasan pantai Kuta Mandalika,” tegasnya.
Ia menduga, saat turun lapangan Kadispar Loteng menggunakan seragam resmi sehingga dijawab normatif saja.
Baca Juga : LOGIS Dukung MXGP di Sumbawa dan Loteng Tahun Depan
“Sepertinya Mr Kadispar ini turun dengan menggunakan seragam sehingga di jawab normatif sama oknum oknum disana. Jika Dinas Pariwisata Loteng melakukan audit investigasi maka saya pastikan mereka akan menemukan peristiwa buruk yang dialami oleh beberapa orang yang berkunjung kesana,” pungkasnya.
Sementara itu, Kadis Pariwisata Lombok Tengah H.L.Lendek Jayadi sampai saat ini, belum memberikan tanggapan terkait apa yang disampaikan Logis NTB tersebut.