MATARAM,SP — Masyarakat karang baru mengadakan kegiatan lomba futsal yang diadakan di lapangan bangkat futsal baru pada 04/08/2022.
Nama dan Tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah turnamen bangket futsal karang baru dalam rangka memperingati 17 Agustus.
Para peserta yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari Seluruh klup futsal Remaja se kelurahan Karang Baru.
Kegiatan tersebut di hadiri langsung oleh Rusiandi, S.pd selaku salah satu tokoh muda Kota Mataram khususnya di Kecematan Selaparang.
Ia menyampaikan dalam momentum kegiatan ini, semua elemen terkhusus anak muda mengambil hikmah dari setiap Napak tilas dari setiap perjuangan para pahlawan yang mampu membangun persatuan di atas semua perbedaan etnis dan golongan.
“Karena pada dasarnya perubahan itu selalu di pelopori oleh anak-anak muda. Anak muda tidak boleh berleha-leha. Harus ambil bagian. Salah satunya di agenda semarak kemerdekaan ini, lanjutnya.
Dengan diadakannya kegiatan tersebut harapan panitia masyarakat dapat menjunjung tinggi sportifitas dan menjalin silaturahim antara warga sekelurahan karang baru.